Jumat, 1 april 2011
Dosen yang mengajar hari itu adalah bapak Holly, beliau membuka kuliah studio perencanaan dengan pertanyaan kelompok studio ini sudah sampai mana saja? Tolong diceritakan?
Kelompok kami adalah kelompok 2 Desa mantingan kecamatan Tahunan. Kami sudah melakukan perizinan,survey, menyusun kebutuhan data, jadwal setibanya di Jepara, koordinator/ PJ, mengelist apa saja yang akan kita bawa serta tempat dimana kita akan menginap.
Kemudian bapak holly menanyakan bagaimana kita bisa membuat kebutuhan data, bagaimana kita bisa menentukan data yang kita butuhkan. Kemudian beberapa orang menjawab, “berasal dari tujuan dari tema studio proses ini dan menetukan data yang dibutuhkan saja agar dapat dianalisis untuk dijadikan informasi.” Namun ternyata menurut Bapak Holly jawaban ini belum tepat. Beliau memancing dengan kata – kata Kajian Literatur.
Akhirnya masing masing kelompok membuat skema konsep dari studio perencanaan ini,
Konsep kami sebagai berikut
ini lah konsep kami, semangat kelompok 2 Mantingan,,,, =)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar